3 Amalan Malam Nuzulul Quran 2023
NYANTRI--Malam Nuzulul Quran pada Ramadhan 1444 Hijriyah 2023 jatuh pada Jumat (7/4/2023) karena 17 ramadhan jatuh pada Sabtu (8/4/2023). Nuzulul Quran merupakan peristiwa penting dalam sejarah agama Islam yakni turunnya kitab suci Al-Quran kepada Nabi Muhammad.
Oleh karena itu di malam nuzulul quran umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak amalan dan doa-doa. Ada tiga amalan yang bisa Anda kerjakan di malam Nuzulul Quran:
1. Membaca Al-Quran
Memperbanyak membaca al-quran sangat tepat dengan tema Nuzulul Quran. Anda bisa membaca beberapa surat namun lebih baik menghatamkan Al-Quran di malam Nuzulul Quran.
2. I’tikaf
Melaksakan ibadah ini juga dianjurkan pada malam Nuzulul Quran. Tokoh NU Sumedang Kiai Haji Sa’dullah mengatakan memperbanyak I’tikaf di masjid sangat dianjurkan sebagai salah satu mengharap keutamaan dari Nuzulul Quran.
3. Shalat Malam
Memperbanyak shalat malam di malam Nuzulul Quran akan lebih istimewa. Hal itu juga disampaikan oleh Kiai Sau’dullah.
Sumber: NU Online
Artikel Menarik Lainnya: https://nyantri.republika.co.id/posts/209613/humor-gus-dur-soeharto-tertawa-terpingkalpingkal-garagara-tarawih-diskon-60-persen