Beragam Menu Buka Puasa Saat Ramadhan
Sumber Foto: Republika
NYANTRI--Apa yang kamu pikirkan ketika memasuki bulan puasa? Tentu menyiapkan menu buka puasa adalah rencana yang nyaris tak pernah terlewatkan di kepala banya orang. Biasanya ibu-ibu di dapur sudah merancangnya sejak pagi hari dan belanja segala kebutuhannya ke pasar.
Beragam menu buka puasa yang bisa ditemui di masyarakat adalah kurma. Buah ini paling favorit nomor satu yang selalu ada di daftar menu. Selain anjuran nabi Muhammad Saw agar berbuka dengan kurma, buah ini juga manis rasanya.
Selain kurma, menu berbuka puasa yang biasa dihidangkan adalah sop buah. Menu ini juga menjadi minuman favorit disamping juga es teh, teh hangat, susu dan jus buah. Kemudian gorengan mungkin adalah jualan yang paling laris ketika ramadhan karena hampir semua orang menjadikan gorengan sebagai makanan pembuka berbuka puasa selain kurma dan minum-minuman.
Untuk makanan berat, biasanya ibu-ibu menyiapkan ayam goreng, tempe, tahu dan ikan sebagai lauk. Sayur-sayuran yang berkuah biasanya menjadi favorit. Contohnya sayur sop, toge atau kuah bening lainnya. Sambal dan krupuk mungkin pelengkap hidangan yang hampir selalu tersedia di setiap menu berbuka puasa.
Selain itu ada beragam kegiatan berbuka puasa yang dilakukan oleh umat Islam Indonesia. Selain bersama keluarga di rumah, kegiatan buka bersama bersama sahabat-sahabat juga banyak dilakukan di restoran-restoran, kafe atau warung makan di pinggir jalan. Kemudian ada juga yang memilih berbuka puasa di masjid-masjid.