Home > Agama

Baca Doa Berangkat Kerja Ini, Insyaallah Berkah

Islam mengajarkan adab sebelum bekerja yaitu dengan membaca doa
Seseoranh sedang berdoa kepada Allah. Dok republika
Seseoranh sedang berdoa kepada Allah. Dok republika

JAKARTA,NYANTRINEWS.ID,--Bekerja merupakan aktivitas mayoritas semua orang untuk mencari rezeki. Mereka berlomba-lomba mencari pekerjaan bagi yang masih menganggur demi menghidupi diri sendiri dan keluarga. Namun Islam mengajarkan adab dalam bekerja.

Berdoa sebelum berangkat bekerja salah satu adab yang patut dilakukan bagi umat Islam. Dengan berdoa pekerjaannya diberikan kelancaran dan diridhai Allah SWT.

Baca Juga: Ini Kata Kemenag Soal Meninggalnya Santri Diduga Dianiaya di Pesantren Kediri

Berikut doa berangkat kerja

بسم اللّه على نفسي ومالي وديني، اللّهمّ رضّني بقضاءك وبارك لي فيما قدّرلي حتّى لَا ٱحبَّ تعجِيلَ مَا أخّرت ولَا تأْخير ما عجّلتَ

Bismillahi 'ala nafsi wa mali wa dini. Allahumma Raddhini bi qada'ika wabarik li fima quddira li hatta la uhibba ta'jila ma akhkharta wa la ta'khira ma 'ajjalta.

Artinya: "Dengan menyebut nama Allah atas diriku, hartaku, dan agamaku. Ya Allah, jadikanlah aku orang yang rida (menerima) atas ketetapan-Mu serta berkahilah aku atas rezeki yang Engkau tentukan, sehingga aku tak tergesa-gesa meminta sesuatu yang Engkau tunda atau menunda-nunda sesuatu yang Engkau hendak segerakan."

× Image